Dirut Perum Bulog Djarot Kusumayakti foto bersama siswa dan siswi dari SMK Kebon Jeruk, Jakbar, di sela-sela acara Gebyar Expo Pangan 2017, yang digelar Perum Bulog selama dua hari sejak Selasa pagi (09/05/2017) hingga Rabu malam (10/05/2017) di gedung SMESCO Indonesia, Jakarta, Selasa siang (09/05/2017). (Foto : Murgap Harahap)
Jakarta, Madina Line.Com – Perum Bulog, perusahaan umum milik negara yang bergerak di bidang logistik pangan dengan ruang lingkup bisnis, antara lain usaha logistik atau pergudangan, survey dan pemberantasan hama, penyedia karung plastik, usaha angkutan, dan perdagangan komoditi pangan.
Sebagai perusahaan yang tetap mengemban tugas publik dari Pemerintah Indonesia, Perum Bulog juga tetap melakukan kegiatan menjaga Harga Dasar Pembelian (HDP) untuk gabah, stabilisasi harga khususnya harga pokok, menyalurkan beras untuk keluarga sejahtera (Rasta) dan pengelolaan stok pangan. Memasuki usia yang ke-50 (lima puluh) tahun bukanlah hal yang mudah bagi suatu perusahaan untuk bertahan dan selalu memberikan kontribusi bagi seluruh stakeholder (instansi terkait).
Di tahun 2017, Perum Bulog telah memasuki usia yang ke-50 yang dalam perjalanannya harus beberapa kali mengalami transformasi. Berkaitan dengan usia yang ke-50 dan untuk lebih memerkenalkan Perum Bulog baru kepada seluruh stakeholder, maka dilakukan kegiatan Gebyar Expo Pangan 2017 yang digelar selama 2 (dua) hari sejak Selasa pagi (09/05/2017) hingga Rabu malam (10/05/2017) dengan segala macam jenis acara di Gedung SME’sCo Indonesia, Jakarta.
Kegiatan expo ini merupakan gabungan kegiatan expo dari Kantor Pusat Perum Bulog dan Divisi Regional (Divre) Perum Bulog Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta. Acara ini dibuka secara resmi Direktur Utama Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Dirut Perum Bulog) Djarot Kusumayakti. (Murgap)